• Awal Kuliah hingga saat ini di Universitas Mercubuana Yogyakarta (UMBY)

     

        Belajar tidak mengenal umur seperti pepatah mengatakan," Tuntutlah Ilmu hingga ke Negeri China". Saya kembali ke bangku kuliah setelah usia  40an, itupun saya mendapatkan semangat dari anak dan istri yang selalu mendukung saya menuntut ilmu. Saya lulusan sebuah Universitas Negeri di Malang jurusan Teknik Elektro, Program Studi Teknik Listrik tahun 2001 kemudian langsung bekerja di perusahaan ASTRA Group hingga kemudian sampai di sebuah salah satu perusahaan Mining Contractor terbesar di Indonesia.
        Universitas Mercubuana Yogyakarta saya pilih setelah sekian universitas di Yogyakarta saya datangi untuk konsultasi jurusan yang tepat untuk saya. Jurusan Teknik Informatika akhirnya saya pilih meskipun ini adalah ilmu yang baru bagi saya yang dasarnya adalah elektro arus kuat karena  Program Studi Teknik Informatika (Prodi TI) dan Program Studi Sistem Informasi (Prodi SI)  meraih akreditasi B dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Saat penyambutan mahasiswa baru, saya pikir saya paling tua tetapi ternyata ada teman-teman mahasiswa yang lain mungkin seumuran dengan saya yang membuat saya semakin semangat untuk belajar hal baru.
        Saya masuk akhir tahun 2019 dimana saya hanya sempat sekali ikut kelas offline dan kemudian resmi pemerintah mengumumkan COVID-19 masuk Indonesia sehingga perkuliah dilaksanakan secara online/daring. Hal ini justru membuat saya lebih fleksibel belajar meskipun hanya bermodal materi dan video dari dosen pengajar, bagi saya tidak ada kendala selama proses belajar mengajar secara online  hingga sekarang (semester 6) dan kalau memungkinkan Universitas Mercubuana Yogyakarta tetap memfasilitasi bagi mahasiswa yang tetap ingin belajar secara online, karena untuk mahasiswa yang benar-benar karyawan hal ini merupakan pilihan yang mereka harapkan.
        Kuliah di Univeristas Merbuana Yogyakarta hingga semester 6 saat ini semakin menambah hard competency saya, dimana saya bisa memilih peminatan Rekayasa Perangkat Lunak Cerdas atau Jaringan Komputer.


    https://www.timesindonesia.co.id/read/news/196447/prodi-teknik-informatika-dan-prodi-sistem-informasi-umb-yogyakarta-raih-akreditasi-b

  • You might also like

    No comments:

    Post a Comment